Tutorial Instalasi Debian 9
Debian merupakan salah satu distro linux yang populer di kalangan pengguna linux
Pada kesempatan ini penulis ingin membagikan tutorial instalasi Debian 9 menggunakan Graphical UI installer. Silahkan baca baik-baik agar tidak terjadi kesalahan dalam instalasi debian kalian.
Hal yang harus kalian siapkan antara lain:
- File ISO instalasi Debian 9 yang sudah di burn ke cd/ sudah di buat bootablenya via flashdisk\
- Komputer yang ingin di Install Debian 9
- Waktu
Baiklah kita masuk ke tutorialnya:
- Matikan komputer anda dan masuk ke BIOS untuk setting boot priority, aturlah DVD/FlashDisk instalasi Debian di urutan pertama.
- Save dan Exit dari BIOS
- Setelah itu akan muncul tampilan seperti berikut ini, lalu pilih Graphical Install
4. Selanjutnya kita pilih bahasa yang akan di gunakan dalam melakukan instalasi dan mengoperasikan Debian nantinya, disini saya menggunakan bahasa inggris saja
5. Selanjutnya kita pilih lokasi negara kita, pada pilihan pertama tidak terdapat Indonesia, maka kita klik pada Other
6. Selanjutnya pilih Asia
7. Lalu pilih Indonesia dan Klik Continue
8. Selanjutnya pengaturan Optional Local kita klik continue saja
9. Selanjutanya pemilihan keyboard pilih sesuai keyboard kalian, umunya kita pilih Keyboard Amerika Serikat saja
10. Selanjutnya kita masukkan Hostname atau nama komputer kita
11. Selanjutnya Kita di suruh memasukkan domain, Jika kalian tidak punya domain kosongkan saja dan klik continue
12. Selanjutnya masukkan password root debian kita
13. Selanjutnya masukkan nama untuk user debian
14. Selanjutnya masukkan username untuk login ke debian
15. Selanjutnya masukkan password user untuk login ke debian
16. Selanjutnya kita atur wilayah waktu kita, disini saya berada di WIB maka saya pilih pilihan yang paling atas
17. Selanjutnya kita masuk pada proses partisi harddisk, disini saya tidak dual boot dengan windows tetapi, tetapi kalian bisa menggunakan tutorial untuk melakukan instalasi dual boot debian dan windows dengan memperhatikan mana partisi untuk windwos kalian dan mana partisi untuk debian kalian, jangan sampai tertukar dan jangan sampai salah format. Untuk melakukan partisi lebih baik memilih manual agar kita bisa bebas melakukan partisi.
18. Setelah itu kita pilih partisi harddisk kita, disini nama harddisk saya 21.5 GB VMware ... setelah memilih partisi kita klik continue
19. Setelah itu klik yes dan continue
20. Selanjutnya kita pilih partisi free space untuk membuat partisi baru sebagai storage untuk sistem dan data. lalu klik continue
21. Lalu pilih create new partition dan klik continue
22. Lalu isi ukuran untuk partisi sistem kalian sisakan 2GB dari seluruh partisi free space tadi untuk partisi swap
23. Selanjutnya pilih primary
24. Setelah itu pilih Beginning
25. Lalu atur "Use as" seperti di gambar dan ubah "Bootable Flag" menjadi On, setelah itu klik pada "Done Setting up the partition" lalu klik continue
26. Selanjutnya klik pada sisa free space, lalu klik continue
27. Lalu klik "Create New Partition" dan klik continue
28. Setelah itu masukkan ukuran untuk partisi sesuai dengan sisa partisi free space tadi, atau biasanya sudah terisi otomatis dan klik continue
29. Lalu pilih logical dan continue
30. Lalu klik pada "Use as" dan ganti menjadi "swap area" lalu klik continue
31. Lalu pilih "Done Setting Up partition" lalu klik continue
32. Setelah itu pilih "Finish partitioning and write changes to disk" dan klik Continue
33. Lalu klik yes dan Continue
34. Setelah itu tunggu proses instalasi
35. Lalu disini ada pilihan untuk memasukkan CD instalasi lain yang berisi aplikasi atau repository jika ada silahkan pilih yes jika tidak maka pilih saja no dan klik continue
36. Selanjutnya pada pilihan network mirror pilih saja No dan klik continue
37. Pada pilihan survey pilih saja No
38. Pada pilihan selanjutnya kita di suruh memilih apa saja yang akan di install pada proses instalasi ini,disini saya hanya memilih Dekstop Environmentnya saja untuk mempercepat proses instalasi, setelah itu klik continue dan tunggu proses instalasi
39. Selanjutnya pada pilihan instalasi Grub pilih yes
40. lalu pilih harddisk kita
41. Daan proses instalasi telah selesai, Copot CD/Flashdisk instalasi dan Restart PC
42. Login Ke Debian dan selamat menggunakan debian #GoOpenSource
Baiklah sekian tutorial bergambar instalasi Debian 9, Semoga dapat membantu teman-teman pembaca sekalian dalam melakukan instalasi Debian ini.
Kak.... untuk komponen yang diinstall minimal apa aja ya.....
BalasHapus