Cara
Merakit Komputer (PC)
Dalam tutorial kali ini selain mendapat ilmu cara merakit komputer
(PC) juga akan memberi kepuasan sendiri apabila nanti anda berhasil membuatnya.
Memang kegiatan merakit komputer (PC) sangat mengasikkan, apalagi bila ingin
meng-upgrade bagian komponen-komponen komputer (PC), anda dapat menentukan
spesifikasi komputer (PC) anda sendiri. Untuk itu yuk kita langsung saja lihat
cara merakit komputer (PC) beserta gambarnya.
Persiapan Sebelum Memulai Cara
Merakit Komputer (PC)
Ada beberapa
komponen/perlengkapan yang harus anda siapkan sebelum memulai cara merakit
komputer (PC) diantaranya :
Untuk Alat Kerja
1. Obeng
2. Skrup
3. Baud
Untuk Komponen Komputer (PC)
Sebelum mempersiapkan komponen-komponen komputer (PC) sebaiknya
anda memperhatikan kompabilitas/kesesuaian setiap komponen degan motherboardnya
karena tidak semua jenis komponen cocok dengan motherboarnya contoh: processor
socket AM3 harus disesuaikan dengan socket AM3 juga tidak bisa dipasangkan pd
socket AM2,
RAM DDR3 slot pada motherboard harus DDR3, socket hardisk/dvd rom
menggunakan serial ATA atau SATA, yang lebih penting pemilihan WATT power
supply harus sesuai dngan kebutuhan tidak boleh kurang karena akan merusak
seluruh komponen. Berikut beberapa komponen yang harus dipersiapkan:
1. Motherboard
2. Processor
3. Heatsink & Kipas
4. RAM
5. VGA CARD (kalau perlu)
6. Casing
7. Power Supply
8. Hardisk
9. DVD/CDROM
10. Keyboard & mouse
11. Monitor
12. Speaker
Untuk Software
1. CD Sistem Operasi seperti windows 7, windows 8 atau lainnya.
2. CD driver motherboard (VGA, Sound card, LAN,dll).
3. Program aplikasi.
Langkah-langkah Cara Merakit
Komputer (PC)
1. Cara Memasang Processor ke
Motherboard
· Pertama buka atau tarik ke atas tuas pengunci socket prosesor pada
motherboard.
· Sebelum meletakkan procesor ke socket, lihat tanda titik/segitiga
di sudut prosesor lalu cocokan tanda yang sama di socket motherboard, jika
sudah terpasang dengan baik kunci kembali soket procesor tersebut.
· Lapisi atau oleskan pasta di bagias atas prosesor yang akan di
pasang heatsink. Pasta berfungsi sebagai penyalur panas dari processor ke
heatsink.
· Selanjutnya pasang Heatsink di atas prosesor,kunci Heatsink
sehingga tidak goyang atau tampak mau lepas.
· Terakhir colokokan konektor power kipas Heatsink ke motherboard.
Dan pastikan kembali bahwa Heatsink & Procesor sudah terpasang baik.
Perhatikan gambar dibawah ini
2. Cara Memasang RAM / Memori
ke Motherboard
· Lihat dan buka tuas penguncinya.
· Lalu sesuaikan posisi lekukan pada RAM dengan lekukan pada slot
RAM pada motherboard.
· Kalau sudah pas lalu tekan di setiap ujung RAM hingga tuas
pengunci RAM / memori kembali mengunci biasanya di tandai dengan bunyi “klik”.
· Pastikan Memory RAM sudah terpasang baik & benar.
Perhatikan gambar dibawah ini
3. Cara Memasang Power Supply
Unit (PSU) Pada Casing
Untuk power supply jika anda membeli casing biasanya sudah
terpasang power supply, jika belum berikut cara pemasangnya :
·
Pasangkan PSU di atas pojok
atau biasanya ada juga yang di taruh dibawah tergantung model dari casing
sendiri.
·
Sesuaikan lubang sekrup pada
PSU dengan lubang sekrup casing
·
Kunci PSU menggunakan sekrup
yang ada menggunakan obeng (+).
·
Pastikan PSU sudah terpasang
benar & tidak goyang.
Perhatikan gambar dibawah ini
4. Cara Memasang Harddisk Dan
CD Atau DVR-RW
· Letakkan casing dalam keadaan berdiri, pasang Harddisk pada casing
dan kunci dengan baut menggunakan obeng plus.
· Pasang CD atau DVR-RW di bagian atas dari depan casing dan kunci
dngan sekrup agar tidak gerak.
· Selanjutnya pasang masing-masing kabel pada Harddisk dan CD/DVD
RW.
Perhatikan gambar dibawah ini
Catatan :
Untuk pemasangan kabel pastikan
jenis port serial dari Hardisk & CD/DVD RW apakah menggunakan jenis ATA
atau SATA. Untuk Kabel power diambil dari PSU sedangkan untuk data dipasangkan
dari motherbord.
5. Cara Memasang Motherboard ke
Casing
· Lihat lubang sekrup yang ada pada casing dan lubang sekrup pada
motherbord.
· Letakan motherbord ke dalam casing dengan mencocokan lubang sekrup
yang ada pada motherbord dan casing.
· Kunci dengan sekrup yang ada menggunakan obeng (+).
Perhatikan gambar dibawah ini
6. Cara Memasang Kabel-kabel
Komputer
Setelah semua komponen komponen terpasang, langkah selanjutnya
adalah merakit kabel-kabel komputer, baik kabel I/O, kabel hardisk, kabel CD
ROM, Kabel power CPU dll. Anda cukup memperhatikan gambar berikut ini untuk
panduan Anda memasang kabel-kabel untuk merakit komputer anda.
Sebaiknya Anda benar-benar memperhatikan langkah yang satu ini,
karena ini merupakan salah satu yang paling central dalam merakit komputer,
jika kabel yang Anda hubungkan ternyata salah maka akan berakibat fatal. Akan
tetapi Anda tidak perlu khawatir berlebihan, setiap kabel sudah disetting
sedemikian rupa agar berbeda dengan yang lain, jadi Anda tinggal mencocokkan
saja dengan colokannya. Berikut adalah beberapa gambar untuk merakit
kabel-kabel komputer.
7. Cara Memasang Vga Card
Untuk langkah ini hanya optional saja, bila tidak memasang device
ini juga tidak apa-apa karena dalam motherboard sendiri sudah memiliki vga
internal. Berikut cara memasang vga motherborad:
·
Perhatikan slot untuk memasang
vga lalu buka penguncinya.
·
Pasangkan vga dengan baik dan
benar.
·
Setelah terpasang kuncikan vga
dengan kunci yang ada di slot vga.
Perhatikan gambar dibawah ini
8. Tahap Terakhir Dalam Cara
Merakit Komputer
Kalau semua langkah-langkah merakit komputer sudah selesai, kini
tutup dengan casing dan beri sekrup. Hubungkan kabel dari catu daya ke soket
dinding dan juga hubungkan konektor monitor ke port video card, konektor kabel
keyboard & konektor mouse ke port mouse.
9. Pemeriksaan Hasil Dalam
Merakitan Komputer (PC)
Setelah merakit komputer selesai, kita lakukan pemeriksaan dan
pengetesan hasilnya dengan program BIOS, caranya yaitu :
· Nyalakan komputer dan monitor, lihat layar monitor dan juga
dengarkan suara dari speaker.
· Nah program Fost dari Bios ini akan otomatis mendeteksi hardware
apa saja yg sudah dipasang pada komputr.
· Lakukan setting untuk nilai dari kapasitas hardisk dan boot
sequence.
· Kalau sudah lalu simpan hasil settingan dan exit dari setup BIOS,
maka komputer meload system operasi dengan urutan pencarian yg disesuaikan
dngan settingan boot sequence pada Bios.
10. Solusi Bila Terjadi Masalah
Dari Hasil Merakit Komputer
· Hidupkan komputer, apabila komputer dan monitor tidak hidup,
periksa kabel daya pada colokan listrik sudah terhubung apa belum.
· Apabila waktu dinyalakan, tampilan layar monitor ngeblank /
berwarna hitam, pasti ada kesalahan dan apabila pada CPU terdengar bunyi beep,
maka betulkan penempatan RAM / memori pada soket.
· Apabila card adapter tidak terdeteksi, periksa penempatan card
adapter sudah pas apa belum keslotnya.
· Apabila LED dari harddisk atau CD menyala terus, periksa konektornya
sudah terhubung apa belum.
Itulah langkah langkah cara
merakit komputer (PC) sendiri yg dapat anda praktekan. Apabila anda sudah
berhasil merakit komputer sendiri maka langkah berikutnya adalah menginstal
sistem operasi seperti install ulang windows 7,
agar komputer (PC) dapat digunakan.
Untuk lebih jelas bisa lihat videonya...
0 komentar:
Posting Komentar